Ditunda Lagi, Uji Coba KCJB Diundur ke September

EMU KCJB tengah melintas

Jakarta, Wartabrita.com — Operasional kereta cepat Jakarta-Bandung (KCJB) kembali molor. Pemerintah sebelumnya mejadwalkan ujicoba pada 18 Agustus namun kini dimundurkan lagi ke awal September.

“Sesuai arahan pemerintah, rencananya uji coba pra operasi akan berlangsung mulai awal September 2023,” kata General Manager Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa di Jakarta, Selasa (8/8/2023).

Eva menjelaskan bahwa penundaan uji coba kereta cepat dilakukan karena KCIC ingin mempersiapkan semuanya demi kenyamanan masyarakat. Dia melanjutkan, kereta cepat saat ini juga masih dalam tahap sertifikasi sarana dan prasarana.

“Saat ini KCIC juga terus memastikan seluruh kelengkapan pendukung operasional dapat berjalan dengan baik nantinya saat dioperasikan,” katanya.

Eva mengatakan, KCIC juga melakukan sertifikasi baik sarana dan prasarana KCJB bersama Kementerian Perhubungan. KCIC sepenuhnya mengikuti tahapan tersebut dengan menyiapkan berbagai data dan informasi yang dibutuhkan dalam rangka kelancaran proses sertifikasi.

Dia mengatakan, seluruh kesiapan baik operasional maupun fasilitas stasiun terus KCIC dimatangkan, termasuk stasiun. Nantinya saat stasiun mulai melayani penumpang maka dipastikan akses yang tersedia telah siap digunakan.

Pos terkait