Gencarkan PPKM Mikro, Kapolsek Ciptim Bersama Danramil Ronda Bareng Warga Kampung Tangguh

Kapolsek Ciputat Timur bersama Danramil 05/Ciputat lakukan Ronda bersama warga dikampung tangguh jaya Komplek Nuri Pondok ranji, Jumat Malam (12/02/21).

Tangsel, Wartabrita.com – Tekan Penyebaran Covid-19, gencarkan PPKM Mandiri sampai ketingkat Rt dan terus sosialisasikan prokes salah satu bentuk pencegahan penyebaran Covid-19, kali ini ada yang berbeda dan unik, Kapolsek Ciputat Timur bersama Danramil 05/Ciputat lakukan Ronda bersama warga dikampung tangguh jaya Komplek Nuri Pondok ranji, Jumat Malam (12/02/21).

Dibentuknya Kampung Tangguh Jaya yang bertujuan untuk menjadikan masyarakat tangguh yakni tangguh secara pangan, tangguh secara keamanan dan tangguh secara kesehatan.

Dalam hal tangguh dalam keamanan, Kompol Endy Mahandika,  bersama Kapten Arh Samsuri ikut ronda bersama warga sekaligus berikan bantuan berupa sembako untuk warga yang sedang melaksanakan isolasi mandiri.

Sesuai dengan arahan pimpinan, Kampung tangguh jaya yang dibentuk di Komplek Nuri Pondok Ranji ini adalah bentuk salah satu cara untuk menggerakan PPKM berbasis Mikro sekaligus tekan penyebaran Covid-19, tegas Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Endy Mahandika,  saat ronda dikampung tangguh.

“Terkait program Kapolri tentang meningkatkan dan mengembangkan kampung Tangguh jaya, maka malam ini kita lakukan adalah tangguh kemanan, dimana program malam ini kita jalankan kita maksimalkan apa yang dilakukan oleh warga, kamiemdukun dan mensuport apa yang dilakukan oleh warga terkait keamanan lingkungan dikampung tangguh jaya ini,” tegasnya.

Senada dengan Kapolsek, Danramil 05/Ciputat Kapten Arah Samsuri menuturkan, dalam kegiatan tangguh keamanan malam ini yang dilaksanakan di kampung Tangguh pondok Ranji, mudah-mudahan kegiatan ini dapat terlaksana terus menerus secara berkesinambungan.

“Dalam masa pandemi ini kita bisa menjalankan kerjasama yang baik untuk menekan Covid-19,” ujar  Arah Samsuri.

Hendra Hartanto selaku ketua Rw.014 Kampung tangguh Pondok ranji mengucapkan banyak terimakasih atas terbentuknya kampung tangguh di wilayahnya.

“Dengan adanya kampung tangguh sangat bermanfaat dalam hal menekan penyebaran Covid-19. Terimakasih oak Kapolesk,” kata Hendra.

Kapolsek beserta danramil juga sambangi rumah warga yang terpapar dan melakukan isolasi mandiri sekaligus memberikan suport dan bantuan berupa sembako.

 

(dpa)

Related posts