Tepat Hari Antikorupsi, Mahasiswa Mimika Desak KPK Keluarkan Sprindik Kasus Beli Pesawat dan Helikopter

Wartabrita.com, Jakarta – Bertepatan dengan peringatan hari antikorupsi sedunia yang jatuh pada setiap tanggal 9 Desember, Ratusan orang dari Forum Mahasiswa Papua Anti Korupsi se-Jabodetabek melakukan aksi unjuk rasa di tiga lokasi, yakni Mabes Polri, Gedung Kejaksaan Agung RI, dan KPK.

Pada kesempatan ini massa mendesak Kejaksaan Agung segera menangkap dan menahan Plt Bupati Mimika Johannes Rettob terkait dugaan penyelewengan anggaran pengadaan pesawat dan helikopter.

Pasalnya, kasus dugaan korupsi pengadaan pesawat dan helikopter milik Pemkab Mimika, senilai Rp87,5 miliar itu telah diproses hukum oleh Kejaksaan Negeri Mimika dan juga telah dilimpahkan ke Kejaksaan Tinggi Papua.

“Sekarang harianti korupsi tetapi penanganan kasus dugaan korupsi di Mimika disinyalir ikut melibatkan PLT Bupati Mimika Johannes Rettob masih melempem,” kata Korlap Wilson Natalies, dalam keterangan persnya, Jumat (9/12/2022).

Pada kesempatan ini, lanjut Wilson, pihaknya juga mendesak KPK segera mengeluarkan surat perintah penyidikan (Sprindik) terkait dugaam tindak korupsi terkait pengadaan pembelian dua jenis pesawat dan helikopter senilai Rp85 Miliar.

“Kami mendesak KPK untuk segera mengeluarkan sprindik pengusutan kasus yang diduga melibatkan PLT Bupati Mimika Johannes Rettob,” tutup Wilson.

Related posts